April 2017 Kabupaten Sikka mengalami Deflasi sebesar 0,17 persen - Badan Pusat Statistik Kabupaten Sikka

April 2017 Kabupaten Sikka mengalami Deflasi sebesar 0,17 persen

April 2017 Kabupaten Sikka mengalami Deflasi sebesar 0,17 persenUnduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 2 Mei 2017
Ukuran File : 0.8 MB

Abstraksi

  • Pada April 2017 terjadi deflasi sebesar 0,17 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 121,80.


  • Deflasi terjadi karena adanya penurunan harga kelompok bahan makanan sebesar 0,87 persen; kelompok makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau sebesar 0,03 persen; dan kelompok pendidikan, rekreasi dan olah raga 0,01 persen. Kelompok yang mengalami inflasi adalah kelompok perumahan, air, listrik, gas, dan bahan bakar sebesar 0,01 persen; kelompok sandang 0,55 persen; kelompok kesehatan sebesar 0,07 persen; dan kelompok transpor, komunikasi, dan jasa keuangan sebesar 0,55 persen.


  • Tingkat deflasi tahun kalender April 2017 sebesar 0,05 persen dan tingkat inflasi tahun ke tahun (April 2017 terhadap April 2016) sebesar 3,96 persen.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik